Kita sering kali mendengar ungkapan dari kebanyakan orang indonesia berkata bahwa dia belum makan kalau belum makan nasi? Lumrah kita temui pernyataan ini di Masyarakat kita bukan?
Padahal sebelumnya sudah makan tiga bakwan dan tiga risol. Hehe Tahukah kamu? Di Mesir pun ada pernyataan serupa. Orang Mesir, biasanya juga mengatakan kalu mereka belum makan kalau belum makan isy. كازينو اون لاين
Isy adalah makanan pokok di Mesir, mungkin sama dengan makanan pokok di negara Timur Tengah lainnya. Ada dua macam isy di Mesir: isy baladi dan isy syammi. Bedanya isy baladi memiliki tekstur yang sedikit kasar dari isy syammi, karena masih terdapat sisa-sisa serbuk gandum.
Cara membuat isy sangat mudah dan cepat, adonannya terbuat dari gandum dan dicetak berbentuk lingkaran, kemudian ketika dipanggang ia akan mengembang. Rasanya persis seperti roti tawar. Isy tidak bisa dibiarkan dalam ruang terbuka karena semakin lama ia disimpan dalam ruang terbuka maka ia akan mengeras. كيف تلعب القمار
Isy biasanya dihidangkan dengan daging ayam atau lauk pauk khas mesir lainnya seperti ful (kacang tanah yang digiling) sya’sukah (telur dan tomat yang diongseng) dan makanan Mesir lainnya. Kalau versi Mahasiswa Indonesia, biasanya isy dinikmati dengan mie instan, murah & mengenyangkan. كازينو قطر
Penasarandengan salah satu makanan pokok Negeri Musa ini, yuk mampir ke Mesir sekaligus belajar.
(Darma Ami Fauzi)


Santri Mengglobal

Bantu santri untuk bisa belajar di luar negeri